Cilegon – Dalam rangka menjalin silaturahmi dan komunikasi bersama komunitas Pondok Pesantren (Ponpes), personel Bhabinkamtibmas Polsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten, selalu mengajak peran serta bersama dalam menjaga dan memelihara situasi keamanan yang kondusif, sebagai implementasi dari Program Commander Wish Kapolda Banten, point “SABA PESANTREN”. Jum’at (22/07/2022).
Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Eko Tjahyo Untoro, yang saat ini diwakili oleh Kapolsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten AKP Dikdik Rustandi, di tempat terpisah menjelaskan bahwa di Daerah Hukumnya terdapat beberapa komunitas Pondok Pesantren (Ponpes) yang keberadaannya tersebar di beberapa Desa, untuk itu menekankan kepada jajaran personel Bhabinkamtibmas agar mampu menjalin silaturahmi dan membangun komunikasi bersama komunitas Pondok Pesantren (Ponpes) tersebut.
Sebagai pengemban fungsi Bhabinkamtibmas Desa Batukuda, dalam menindaklanjuti atensi tersebut, AIPDA Slamet Prayogi, Kamis (21/07) melaksanakan kegiatan sambang ke salah satu Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Fallah Al-Muta’alimin yang lokasinya berada di Kp Langgerang, Desa Batukuda, selain sebagai ajang siturahmi juga sarana untuk menyampaikan himbauan untuk selalu bersinergi bersama dalam menciptakan kamtibmas yang kondusif, terutama di lingkungan Pondok Pesantren (Ponpes) tersebut, “Papar Slamet Prayogi.
Ustadz H. Syukron Ma’rufi, sebagai pimpinan dan pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Fallah Al-Muta’alimin tersebut sangat mengapresiasi dan terima kasih kepada personel Bhabinkamtibmas Polsek Mancak, yang selalu konsisten dalam menjaga tali silaturahmi dan komunikasi di tempatnya, termasuk dengan komunitas Pondok Pesantren (Ponpes) lainnya yang berada di wilayah Kecamatan Mancak, “ujarnya
Kapolsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten berharap melalui senergitas para personel Bhabinkamtibmas bersama komunitas Pondok Pesantren (Ponpes) tersebut, mampu saling menjaga dan memelihara kondusifitas kamtibmas, dengan cara menangkal segala paham Radikalisme dan berita Hoax maupun dari kelompok yang berusaha memecah belah persatuan dan kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia, “Pungkasnya.